Kluet Raya News - Suku Keluwat (Kluet) mendiami beberapa Kecamatan yang ada di Kabupaten Aceh Selatan tepatnya di Provinsi Aceh, yaitu Kecamatan Kluet Utara, Kecamatan Kluet Selatan, Kecamatan Kluet Timur dan Kecamatan Kluet Tengah/Menggamat.
Foto salah satu satu warga Bercerita tentang masalah Raja dan Rumah Rungko, hingga anak muda mencari jodoh pada masanya (Dulu-red) Camera by Teuku Maulizar.
Daerah ini dipisahkan oleh Sungai Kluet (Lawe Kluet) yang berhulu di Gunung Lauser dan bermuara di Laut Hindia. Wilayah ini didiami tiga suku, yaitu Suku Keluwat (Kluet), Suku Aceh, dan Suku Anek Jame. Mata pencarian masyarakat tersebut umumnya bertani.
Masyarakat Kluet sampai saat ini masih memiliki sejumlah adat dan budaya yang masih dilestarikan hal ini dapat dilihat saat proses perkawinan. Sejumlah sastra lisan masih berkembang dalam komunitas ini.
Dikenal ada dua macam syair dalam masyarakat Kluet, yaitu Syair Meubobo dan S yair Meukato. Syair Meubobo biasanya digunakan oleh rombongan pengantar pengantin laki-laki (Linto baro), sedangkan syair meukato, merupakan pantun yang berbalas-balas, antara rombongan mempelai laki-laki dan rombongan mempelai rombongan perempuan.
Suku kluet memiliki tiga dialek, yaitu Dialek Payadapur, Dialek Menggamat, dan Dialek Krueng Kluet.
Dalam masyarakat ini berlaku juga mitos-mitos, semisal Merampot---disamun makhluk halus. Namun demikian, nilai-nilai keislaman masih kokoh dalam masyarakat tersebut.
0 komentar:
Post a Comment